Rohis RSUD Dr. Hi. Abdul Moeloek Provinsi Lampung telah mengadakan salah satu dari rangkaian kegiatan Amaliyah Ramadhan yaitu Tarhib Ramadhan yang diisi oleh Ustadz Salim A. Fillah, Senin 16 Sya’ban 1442 H atau 30 Maret 2021.
Acara ini dihadiri oleh Wakil Direktur Keperawatan Pelayanan Dan Penunjang Medik dr. Mars Dwi Tjahjo, Sp.U, beliau juga termasuk Bendahara Rohis RSUD Dr. Hi. Abdul Moeloek. Tarhib Ramadhan ini dilakukan secara online via aplikasi Zoom Meeting dan Youtube. Jumlah peserta yang hadir di Zoom Meeting kurang lebih ada 203 participant dan 283 peserta di youtube.
Acara ini mengusung tema “Agar Ramadhan Tak Sia-Sia”. Panitia mengusung tersebut karena mengingat betapa seringnya umat Muslim bertemu dengan ramadhan, tetapi merasa kalau ramadhan hanya berlalu dengan sia-sia.
Ustadz Salim A. Fillah menyampaikan dengan sangat lugas terkait apa saja hal-hal yg harus dilakukan agar ramadhan tidak menjadi sia-sia. Diantaranya adalah adanya persiapan ruhaniyah, jasadiyah, fikriyah dan juga financial.
Jika persiapan tersebut sudah matang dilakukan sejak bulan Rajab dan Sya’ban, maka in syaa Allah di ramadhan nanti umat Muslim akan melalui ramadhan dengan banyak sekali amal sholeh.